logo

Written by Administrator on . Hits: 491

halal bi halal

 

 

 

Senin (17/5) merupakan hari pertama kembali bekerja setelah libur panjang Hari Raya Idul Fitri 1442 H. Pada hari pertama tersebut, Pengadilan Agama Wates mengawali dengan kegiatan apel rutin Senin pagi. Selaku Pembina, Ketua Pengadilan Agama Wates, Dr. Yuniati Faizah, S.Ag., S.H., M.S.I.  

apel

Apel Rutin Senin Pagi

Dalam amanatnya, Yuni menyampaikan pesan selamat bekerja kembali kepada seluruh pegawai. “Saya menyampaikan selamat bekerja kembali kepada rekan-rekan semua. Setelah melalui ujian dalam bentuk puasa Ramadhan, kita telah sampai pada tahap untuk saling memaafkan”, ucapnya. Ia juga mengatakan bahwa momen hari raya bukan hanya penanda pelebur dosa antar sesama, tetapi juga merupakan momen untuk berintropeksi menjadi lebih baik. “Melalui lebaran ini, kita bisa jadikan momentum untuk bermuhasabah untuk menjadi pribadi yang lebih baik dengan meningkatkan semangat dan kualitas kerja”, imbuhnya.

halal bi halal 2

Halal bi halal Pegawai Pengadilan Agama Wates

Pada akhir sesi apel, dilanjutkan dengan kegiatan halal bi halal dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Para pegawai berkeliling untuk saling bermaaf-maafan. Selesai halal bilhalal, untuk semakin meningkatkan rasa semangat dan keakraban diantara para pegawai pada siang harinya diadakan kegiatan makan siang  bersama.

makan bersama

Makan siang bersama pegawai Pengadilan Agama Wates

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

PENGADILAN AGAMA WATES KLAS I B

Jl. K. H. Ahmad Dahlan Km.2,6 Wates, KP

Daerah Istimewa Yogyakarta

Telp: 0274-773059 / Fax: 0274-773478

Email Utama                      : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Email Delegasi/Tabayyun  : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

KUNJUNGI MEDIA SOSIAL KAMI

efbee Pengadilan Agama Wates

twiiter PaWates

insta pa.wates

youtube Pengadilan Agama Wates 

tiktok icon free png @pa.wates

whatsapp 082138348257