logo

Written by Administrator on . Hits: 252

LRA230601

Pengadilan Agama Wates pada Tahun Anggaran 2023 mendapatkan alokasi Pagu Anggaran untuk DIPA 01 dengan kode satker 401219 sebesar Rp. 4.338.968.000,- dengan rincian Belanja Pegawai sebesar 3.318.326.000,- serta Belanja Barang sebesar 1.020.642.000,- dan untuk DIPA 04 dengan kode satker 401220 sebesar 51.900.000 dengan rincian untuk anggaran Pos Bantuan Hukum (Posbakum) sebesar Rp. 38.400.000 serta untuk anggaran Pembebasan Biaya Perpakara/Prodeo sebesar Rp 13.500.000,-.

Berdasarkan Peraturan Direktur Jenderal Perbendaharaan Nomor Per-5/PB/2022 tentang Petunjuk Teknis Penilaian Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran Belanja Kementerian Negara/Lembaga, ditetapkan bahwa untuk penyerapan keseluruhan anggaran pada DIPA pada triwulan II minimal sebesar 50% untuk masing-masing Belanja Pegawai dan Belanja Barang.

Pada Triwulan II 2023 Pengadilan Agama Wates telah berhasil merealisasikan Anggaran untuk DIPA 01 (401219) sebesar Rp 2.221.106.109,- (51,19 %) dan untuk DIPA 04 (401220) sebesar Rp 27.583.750,- (53%). Maka realisasi anggaran Pengadilan Agama Wates telah sesuai dengan target capaian realisasi Anggaran Triwulan  II 2023. Sedangkan untuk Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Triwulan II untuk DIPA 01 mendapatkan penilaian kategori Sangat Baik dengan nilai 98.87 dan untuk DIPA 04 juga mendapatkan penilaian kategori Sangat Baik dengan nilai 97.73.

LRA230604

Sehingga dengan capaian realiasasi Anggaran serta nilai IKPA ini dan berdasarkan surat PTA Yogyakarta Nomor: W12-A/1314/KU.01/VII/2023 perihal Hasil Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Trwulan II Tahun 2023, pada ruang lingkup Pengadilan Agama Se-Wilayah PTA Yogyakarta, maka Pengadilan Agama Wates menempati posisi terbaik kedua untuk nilai IKPA DIPA 01 dan menempati posisi terbaik pertama untuk nilai IKPA DIPA 04.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

PENGADILAN AGAMA WATES KLAS I B

Jl. K. H. Ahmad Dahlan Km.2,6 Wates, KP

Daerah Istimewa Yogyakarta

Telp: 0274-773059 / Fax: 0274-773478

Email Utama                      : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Email Delegasi/Tabayyun  : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

KUNJUNGI MEDIA SOSIAL KAMI

efbee Pengadilan Agama Wates

twiiter PaWates

insta pa.wates

youtube Pengadilan Agama Wates 

tiktok icon free png @pa.wates

whatsapp 082138348257